The Game (1997) : Are You Ready to Play?

18.55


The Game yang rilis pada tahun 1997 ini adalah film bergenre Psychological Thriller yang disutradarai oleh David Fincher. Di hari ulang tahunnya, seorang investor bank yang sangat kaya, Nicholas Van Orton (Michael Douglas) mendapat hadiah istimewa dari adiknya, Conrad (Sean Penn), berupa kartu nama dari perusahan Costumer Recreation Service (CRS) yang akan membawanya ke dalam petualangan permainan yang tak diduga dan akan mengubah hidupnya.


Nicholas yang pekerja keras dan sukses ternyata berbanding terbalik dengan kehidupannya. Setelah bercerai dari istrinya, ia menjadi sosok yang membosankan, sombong, dan menjalani rutinitas yang monoton. Selama hidupnya, Nick pun sering dihantui dengan kejadian bunuh diri ayahnya yang ia lihat terjun dari atas rumahnya.

Berkat hadiah berupa kartu nama CRS yang diberikan oleh adiknya, Nick disuguhi sebuah permainan yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya. Hidupnya yang awalnya monoton mulai berubah. Sebab permainan telah dimulai. Namun, ternyata keterlibatan CRS mulai mengganggu di kehidupan Nick. Ia merasa diikuti dan direcoki kehidupannya dan menuntunnya bertemu dengan orang-orang yang terlibat dengan CRS. The Game seperti potongan-potongan puzzle yang harus disusun oleh Nicholas dan juga penonton.



Yang menarik dari film ini adalah penonton dibuat ikut bertanya-tanya apa sebenarnya permainan yang sedang diikuti Nick, berbagai tebak-tebakan akan dilakukan penonton selama menonton film ini sampai akhir. Sampai permainan berakhir dan kebenaran terkuak akan membuat penonton berdecak kagum bahkan bertepuk-tangan sebab alur cerita yang disuguhkan sangat rapi dan penuh kejutan.



John Brancato dan Michael Ferris sebagai scriptwriter berhasil menulis naskah yang cerdas. Begitu pun Fincher sebagai sutradara berhasil menampilkan film dengan kejeliannya dalam mengatur adegan-adegan dan tampak tidak memberikan clue, sebab apa yang ditampilkan begitu nyata tanpa dibuat-buat. Saya juga menyukai peran Michael Douglas sebagai Nick, ia berhasil menampilkan sosok investor bank yang sombong dan mengandalkan kekayaannya untuk mendapatkan apa pun, meskipun demikian ia sangat cerdas mengikuti permainan dari CRS hingga ia marah dan terus bertanya-tanya permainan apa yang sedang ia ikuti.

Silakan menontonnya dan beritahu teman-teman kamu untuk ikut menikmati permainan dalam film The Game. Sebab film ini akan memberikan kesan yang akan terus membekas dalam ingatan kalian. Are you ready to play? Happy watching!


Salam,
Zahra.

You Might Also Like

0 Komentar